Pages

Diberdayakan oleh Blogger.

Jarimatika Penjumlahan dan Pengurangan

Jarimatika adalah merupakan suatu metode perhitungan matematika menggunakan jari-jari tangan. Metode perhitungan ini selain mudah dan murah juga sangat menyenangkan untuk diajarkan kepada anak-anak, karena ini dapat diajarkan dengan cara belajar sambil bermain.
Pengenalan matematika kepada anak-anak dengan cara bermain akan membuat pemahaman kepada mereka bahwa matematika itu sangat menyenangkan dan bukan sesuatu matapelajaran yang harus “ditakuti”. Sekolah-sekolah bisa menjadikan ini sebagai jam tambahan bagi para siswa untuk belajar seperti ekstrakulikuler atau bimbingan belajar.
Baiklah, untuk tahap awal yaitu perkenalkan angka-angka menggunakan jari-jari tangan.
  • Jari Tangan Kanan sebagai SATUAN.
  • Jari Tangan Kiri sebagai PULUHAN.

Contoh :
Ok, sekarang kita masuk ke materi yaah.
1. Penjumlahan
3 + 4 = 7
cara : Buka jari kanan 3 kemudian buka lagi 4, karena sudah tidak cukup maka untuk memperoleh angka 4 buka jari jempol yang memiliki angka 5. Karena jempol memiliki angka 5 maka tutup/kurang satu jari untuk mendapatkan 4.
9 + 3 = 12
cara : Buka jari kanan 9 kemudian buka lagi 3, karena jari kiri sudah tidak cukup maka untuk memperoleh angka 3 buka jari kiri satu yang memiliki angka 10. Karena satu jari kiri memiliki angka 10 maka tutup/kurang tujuh jari kanan untuk mendapatkan 3.
8 + 7 = 15
cara : Buka jari kanan 8 kemudian buka lagi 7, karena jari kiri sudah tidak cukup maka untuk memperoleh angka 7 buka jari kiri satu yang memiliki angka 10. Karena satu jari kiri memiliki angka 10 maka tutup/kurang tiga jari kanan untuk mendapatkan 7.
27 + 9 = 36
cara : Buka jari kiri 2 kemudian buka jari kanan 7 lalu tambah 9, karena jari kiri sudah tidak cukup maka untuk memperoleh angka 9 buka lagi satu jari kiri yang memiliki angka 10. Karena satu jari kiri memiliki angka 10 maka tutup/kurang satu jari kanan untuk mendapatkan 9.
2. Pengurangan
7 – 3 = 4
cara : Buka jari kanan 7 kemudian tutup/kurang 3 dengan cara tutup jempol, karena jempol memiliki angka 5 maka untuk memperoleh 3, tutup jempol lalu buka dua jari kanannya.
24 – 8 = 16
cara : Buka jari kanan 2 dan jari kiri 4 kemudian tutup/kurang 8 dengan cara tutup empat jari kanan, karena masih kurang empat maka tutup lagi satu jari kiri, karena satu jari kiri memiliki angka 10 maka dikurangi empat dan sisa enam, sehingga buka jari kanan 6.
3. Penjumlahan dan Pengurangan
1 + 5 + 2 – 5 = 3
21 + 13 – 2 = 32
21 + 55 = 76
Sekian aja dulu, silahkan ajarkan kepada adik-adik kita dengan cara belajar yang menyenangkan dan itu tinggal cara anda yang mengajarkan.
 INGAT !!
Ilmu yang berguna & bermanfaat adalah ilmu yang dapat membuat orang dari yang tidak tahu menjadi tahu sehingga ilmu itu berkembang luas dan tidak terbatas hanya pada diri kita sendiri, mari berbagi

17 komentar:

  1. thanks, membantu sekali dalam mengajari anak

    BalasHapus
  2. mas muhsin 6+7 pake formula gabungan
    1. buka posisi jari 6 (jempol + telunjuk kanan)
    2. kemudian buka posisi jari tuju (yg buka hanya 2, jari tengah + jari kelingking)
    3, tutup posisi jari 5 (jempol)..kemudian buka posisi jari 10 (jari telunjuk kiri)
    jadi 6 +7 =13

    BalasHapus
    Balasan
    1. sedidkit ralat....yang no 2 bukan jari kelingking tapi jari manis (tp sebenarnya sama sich)

      Hapus
  3. kalo soalnya ratusan, ribuan, jutaan, milyaran dan trilyunan gimana bang?

    BalasHapus
  4. ijin share ya min, sangat membantu anak didik saya.

    BalasHapus
  5. Bagus ni web sangat membantu terah kasih atas membagi ilmunya

    BalasHapus
  6. Yang pengurangan msh bingung.. G mudeng penguranganx 😭

    BalasHapus
  7. Yang pengurangan msh bingung.. G mudeng penguranganx 😭

    BalasHapus
  8. intinya hapal posisi jari untuk 1-9; dan urutannya. misal 1 ke 2 itu berarti dari jari telunjuk dibuka kemudian selanjutnya jari tengah dibuka dst. jadi kalo penjumlahan itu yang dibuka sedangkan kl pengurangan itu jarinya ditutup. simple yet powerful method!

    BalasHapus
  9. bu kalau penjumlahannya diatas 100 atau ratusan danribuan

    BalasHapus